BerandaPeristiwaLampu Padam, Jembatan Kebajikan Gelap

Lampu Padam, Jembatan Kebajikan Gelap

MEDAN, PILAR MERDEKA – Empat lampu penerang, dua sisi kiri dan dua sisi kanan Jembatan Kebajikan di Jalan Zainul Arifin, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, tidak menyala alias padam, sehingga sepanjang jembatan tampak gelap.

Hal ini berpotensi menimbulkan kesulitan dan bahaya bagi pengguna jalan, terutama pada malam hari.

Demikian pengamatan awak media Pilar Merdeka. Com, saat melintas di jembatan kebajikan itu, pada Pukul 22.20 WIB, Kamis (13/3/2025).

Empat tiang lampu penerang di sisi Jembatan Kebajikan berdiri tegak, namun sayangnya lampu di ujung tiang tersebut tidak menyala. Kondisi ini membuat jembatan tampak gelap dan kurang terang, terutama pada malam hari.

Meskipun lampu penerang Jembatan Kebajikan tidak berfungsi, namun sekitar jembatan di Jalan KH Zainul Arifin masih terlihat cukup terang. Hal ini kemungkinan karena adanya sumber cahaya lain di sekitar area tersebut.

Cahaya lampu-lampu pedagang kuliner yang berjualan di sekitar jembatan berhasil menerangi badan jalan, sehingga tidak terlalu gelap.

Selain cahaya dari lampu-lampu pedagang kuliner, lampu kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas di Jembatan Kebajikan, Jalan KH Zainul Arifin, juga membantu menerangi jembatan tersebut. Dengan demikian, jembatan tidak terlalu gelap meskipun lampu penerang utamanya tidak berfungsi.

Meskipun cahaya dari pedagang kuliner dan kendaraan yang melintas membantu menerangi Jembatan Kebajikan, namun lampu penerang jembatan yang tidak berfungsi tetap menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat.

Kondisi ini memunculkan pertanyaan tentang kapan lampu tersebut akan diperbaiki. (Fajaruddin Adam batubara).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

spot_img
- Advertisment -

DAERAH