BerandaOtomotifVespa PX Modifikasi dengan Desain Unik

Vespa PX Modifikasi dengan Desain Unik

MEDAN, PILAR MERDEKA – Vespa PX adalah salah satu model skuter klasik yang sering dimodifikasi untuk menampilkan penampilan yang unik dan menarik. Selain modifikasi klasik, Vespa PX juga dapat dimodifikasi untuk memiliki penampilan yang lebih sporti, anggun, dan elegan.

Kebetulan, pada Jum’at malam (14/2/2025) awak media Pilar Merdeka. Com melihat dari dekat Vespa PX yang telah dimodifikasi. Motor klasik ini terparkir di Jalan Sidomulyo, Pasar IX, Desa Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang.

Vespa PX itu warna hitam yang elegan. Panjang bodinya sekitar dua meter. Yang menarik, casis dasar Vespa PX ini telah dilapisi dengan flat besi berwarna hitam, berbentuk empat persegi panjang. Desain ini memberikan kesan yang kuat dan kokoh pada Vesva klasik ini.

Yang paling unik, ban Vespa PX modifikasi ini tidak lagi berjumlah dua, melainkan telah dimodifikasi dengan desain yang berbeda. Perubahan ini membuat Vespa PX ini terlihat lebih keren dan menarik.

“Vespa ini, Vespa PX tahun 1978. Vespa sudah kita modifikasi. Vespa PX ini namanya Vespa Tank,” ujar Rehan, warga Jalan Perjuangan, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan mencoba menerangkan.

Ban Vespa Tank modifikasi ini, papar Rehan lagi, bukan lagi dua. Tapi sudah lima ban. Kemudian Stangnya berdiri lurus ke atas. Dilengkapi rem tangan. Sementara itu, gigi Vespa PX terletak di sisi kiri tempat duduk.

Lampu depan juga dimodifikasi. Lampu bulat panjang ke depan sebanyak dua lampu. Meski Vespa Tank hasil modifikasi itu terlihat gagah. Namun suara dari mesin masih terdengar seperti Vespa.

Keunikan Vespa Tank PX ini terletak pada desain casis dan ban yang berbeda dari biasanya. Dengan ban yang berjumlah lima dan desain casis yang unik, Vespa Tank ini menjadi sangat menarik perhatian. Ketika Vespa Tank ini berjalan, maka tak pelak lagi, banyak orang yang penasaran dan ingin melihatnya lebih dekat. (Fajaruddin Adam Batubara)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

spot_img
- Advertisment -

DAERAH