BerandaDaerahSuyono: Mari Doakan Anggota Dewan PKS Tetap Amanah

Suyono: Mari Doakan Anggota Dewan PKS Tetap Amanah

MEDAN, PILAR MERDEKA – Ketua DPC Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Medan Tembung, Suyono, S.Pd.I, memberikan kata sambutan yang inspiratif pada acara reses ke III tahun sidang 2024-2025.

Acara Reses tersebut digelar oleh anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut) dari Fraksi PKS, H. Jumadi, S.Pd.I, M.I.Kom di Kelurahan Bantan, Medan Tembung, Jumat (20/06).

Dalam kesempatan itu, Suyono mengapresiasi kehadiran warga masyarakat dan konstituen dan simpatisan PKS di agenda reses, H. Jumadi.

“Terima kasih yang sebesar-sebesarnya kepada bapak-bapak dan ibu-ibu yang hadir. Kita bersilaturahmi dengan Pak H. Jumadi. Sungguh bahagia, kita bersilaturahmi,”tegas Suyono.

Kader PKS, harap Suyono, tetap menjadi corong masyarakat jika ada hal-hal yang bertentangan dengan masyarakat.

“Contohnya, saat pemerintah ingin menaikkan ongkos naik haji. Anggota dewan PKS tetap menolak. Semoga kita tetap istiqomah dengan PKS,”tegasnya lagi.

Mari, kita do’akan agar anggota dewan dari PKS, himbau Suyono, tetap amanah, peduli dan melayani masyarakat. (Fajaruddin Adam Batubara)

BACA JUGA  Malam Pertama Ramadan Masjid Agung Sumatera Utara Dipadati Jema'ah

Google

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

- Advertisment -

DAERAH