BerandaKulinerEs Campur Nana: Minuman Khas yang Menyegarkan

Es Campur Nana: Minuman Khas yang Menyegarkan

MEDAN, PILAR MERDEKA – Es campur adalah minuman khas Indonesia yang menyegarkan, dibuat dengan mencampurkan berbagai jenis bahan yang unik dan lezat. Rasa es campur didominasi oleh rasa manis dan sedikit asin dan asam membuatnya menjadi salah satu minuman favorit di Indonesia.

Di Kota Medan, pedagang es campur dapat dengan mudah ditemukan di berbagai tempat, seperti pinggir jalan menggunakan gerobak becak, pusat perbelanjaan tradisional, hingga mall. Setiap pedagang es campur memiliki resep unik dan takaran bahan yang berbeda-beda, membuat rasa es campur di setiap tempat menjadi khas dan berbeda.

Contohnya, Es Campur Nana di Gang Lori Jalan Brigjen Katamso/Kampung Baru, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan, memiliki resep tersendiri yang membuat es campur mereka menjadi favorit di kalangan masyarakat Medan.

Bagi pelanggan yang ingin mengunjungi Es Campur Nana, ada beberapa tips untuk memudahkan akses: jika Anda membawa mobil, sebaiknya parkir di Jalan Brigjen Katamso, sedangkan jika Anda menggunakan sepeda motor, Anda bisa parkir di sisi kanan Gang Lori.

Saat tiba di Warung Es Campur Nana, Sabtu siang (6/9), saya dan Nina langsung disambut dengan suasana yang ramai. Pelayan yang ramah langsung menyambut kami dengan pertanyaan, “Mau pesan apa Bang?” Kami memesan es campur yang lezat dan pokat kocok tanpa es.

Es
Suasana di warung es campur Nana, terlihat para pelanggan sedang menikmati pesanannya dan pelayanan sibuk menyiapkan pesanan pelanggan. (Foto. Pilar Merdeka/Mons) 

Saat pesanan es campur tiba, Nina langsung terkesan dengan penyajiannya yang menarik! Mangkuk berwarna orenge dengan serutan es yang berbentuk gunung dan dibaluri gula merah kental, dikelilingi santan kelapa, dan cendol, lengkong, delima, kolang kaling, kacang merah, tape, serta potongan nangka.

Nina langsung terkesan dengan rasa es campur Nana yang segar dan manis. “Hmmmm..rasa asin dari santan terasa nikmat ketika dipadukan dengan manisnya gula merah cair,” katanya sambil mencicipi. Ia juga menyukai adanya kacang merah, tape, dan potongan nangka yang menambah kelezatan es campur tersebut.

BACA JUGA  Labelisasi Fashion Kota Medan Agar Punya Brand

Pokat kocok tanpa es disajikan dengan cup plastik yang sederhana namun menarik! Pokat yang telah dikocok dengan baik, diberi topping misiseris coklat dan gula merah di atas pokat nya. Sebelum disantap, pokat kocok perlu dicampur terlebih dahulu untuk mendapatkan rasa yang sempurna.

Di Warung Es Campur Nana, kamu bisa menikmati berbagai minuman segar seperti es campur, es cendol, es koteng, es teler, dan pokat kocok dengan harga yang terjangkau. Harga es campur sekitar Rp18.000 per porsi, kecuali pokat kocok tanpa es yang dijual seharga Rp30.000.

Warung Es Campur Nana buka setiap hari dari pukul 11.00 hingga 17.00 WIB, dengan jam operasional yang lebih panjang pada hari Sabtu hingga pukul 17.30 WIB.

Es Campur Nana telah berdiri selama 20 tahun di kawasan Brigjen Katamso/Kampung Baru, Medan. Meskipun sudah beberapa kali berpindah lokasi, Es Campur Nana tetap eksis dan menjadi salah satu destinasi kuliner favorit di Medan.

Konsistensi rasa dan kualitas produk membuat Es Campur Nana tetap menjadi pilihan utama bagi penggemar es campur di Kota Medan. (Monang Sitohang)

Google

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

- Advertisment -

DAERAH