BerandaDaerahKunjungan Plt Kajari Madina ke Kantor PWI Pererat Silaturahmi

Kunjungan Plt Kajari Madina ke Kantor PWI Pererat Silaturahmi

MADINA, PILAR MERDEKA – Yos Arnold Tarigan, SH, MH, MIkom, Plt. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Madina (Mandailing Natal) mengunjungi Kantor PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Madina di Jalan Willem Iskandar, Kelurahan Pidoli Dolok, Kecamatan Penyabungan, Senin (03/11). Suasana menggambarkan keakraban dalam hubungan mitra kerja.

Kunjungan itu bukan sebatas seremonial, tapi lebih dari itu dimaknai sebagai jalinan silaturahmi untuk mempererat hubungan kerja yang harmonis antara Kejaksaan di Madina dengan insan pers. Dua pilar tersebut sejalan membangun suatu keadilan dan transparansi di tengah-tengah masyarakat.

Didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kejari Madina, Yos Arnold Tarigan disambut hangat oleh jajaran wartawan PWI. Senyum dan jabat tangan penuh keakraban mengiringi pertemuan yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan.

Pesan Humanis dari Plt Kajari Madina
Dalam sambutannya, Yos Arnold Tarigan mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan Ketua PWI Madina Muhammad Ridwan Lubis bersama seluruh anggota. Ia menegaskan pentingnya peran jurnalis dalam mendukung kinerja Kejaksaan.

Di sisi lain, mantan Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Sumut itu menyebut kunjungannya ke PWI merupakan bagian dari arahan Kajati Sumut Dr. Harli Siregar agar Kejaksaan dekat dengan kalangan jurnalis.

“Tanpa rekan-rekan jurnalis, Kejaksaan tidak dikenal oleh masyarakat luas. Karena itu, saya pejabat Kejari Madina yang ditunjuk pimpinan diminta agar selalu dekat dengan rekan-rekan jurnalis,” ujar Yos.

Yos juga menegaskan komitmennya untuk menegakkan hukum yang berkeadilan dan humanis, dengan mengedepankan keterbukaan serta kerja sama dengan media.

Jiwa Jurnalistik yang Tak Pernah Padam
Ada sisi menyentuh dari sosok Yos Arnold Tarigan. Ia mengaku, meski kini menjabat sebagai Jaksa, jiwa jurnalistik tidak pernah hilang dari dirinya.

BACA JUGA  Pelantikan PAC IPK Rantau Utara, Tercetus Harmonisasi Antar OKP

“Sejak lulus kuliah, saya sudah menekuni dunia jurnalistik di Sumatera Utara. Jiwa itu tetap ada sampai sekarang. Karena itu, saya merasa dekat dengan rekan-rekan wartawan,” ungkapnya.

Pengakuan itu membuat suasana pertemuan semakin cair. Banyak wartawan yang merasa bangga memiliki pemimpin hukum yang memahami dunia mereka, bukan hanya dari sisi penegakan hukum, tetapi juga dari sisi kemanusiaan dan komunikasi.

Ketua PWI Madina, Muhammad Ridwan Lubis, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas langkah Yos Arnold Tarigan menjadikan PWI sebagai tempat pertama bersilaturahmi setelah dipercaya sebagai Plt Kejari Madina.

“Langkah Pak Yos adalah bentuk nyata komitmen membangun komunikasi dan sinergi. PWI Madina siap mendukung Kejari dalam setiap langkah demi kepentingan masyarakat,” tegas Ridwan dengan penuh semangat. (Mons)

Google

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

- Advertisment -

DAERAH