BerandaEntertainmentTampil di HUT Indosiar: Pengalaman dan Pembelajaran Icha Yang

Tampil di HUT Indosiar: Pengalaman dan Pembelajaran Icha Yang

JAKARTA, PILAR MERDEKA – Penyanyi muda berbakat Icha Yang membagikan kebahagiaannya setelah mendapatkan kesempatan tampil dalam perayaan Konser Raya di Hari Ulang Tahun (HUT) Indosiar ke-30 di Studio 5 dan 6 Emtek, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (12/1/2025).

“Ini pertama kali Icha menginjakkan kaki di Studio Indosiar dan merasa sangat happy banget. Gedungnya besar, mewah, dan megah. Dulu waktu SD hanya nonton Indosiar di rumah, masih ingat acara Dangdut Akademi dan Lesti. Gak nyangka bisa ikut bagian dari perayaan Indosiar ke-30, tentu Icha bangga dan bahagia banget,” ujarnya dengan antusias.

Icha Yang turut tampil dalam kolaborasi spesial bersama Jamrud juga berbagi kesan. Meski awalnya merasa grogi, ia berhasil menampilkan yang terbaik di atas panggung.

“Awalnya nervous banget karena sebenarnya saya gak jago joget. Tapi setelah kumpul sama teman-teman di sini, jadi terbawa suasana. Ternyata bisa juga goyang di atas panggung,” jelas Icha.

Jadi merasa bangga, kata Icha Yang bisa diajak menjadi bagian 30 Pantura Angel, yang tak hanya melibatkan bintang-bintang Pantura saja  tetapi juga penyanyi dari berbagai label musik.

“Kenapa 30 Pantura Angel? Karena hari ini adalah ulang tahun Indosiar yang ke-30. Tapi isi dari 30 Pantura Angel itu bukan hanya anak-anak bintang Pantura. Tapi ternyata Indosiar juga merangkul anak-anak dari label seperti Icha. Contohnya Icha kan label sendiri, Itu dirangkul juga. Diajak juga menjadi bagian besar dari Pantura Angel,” bebernya.

Tampil di acara besar seperti ini bukan tanpa tantangan. Icha mengakui sempat merasa gugup karena harus mengikuti koreografi di atas panggung. “Kalau di belakang panggung pasti kepikiran, bisa gak ya? Apalagi ada koreo dan harus joget bareng. Tapi setelah di panggung, semuanya mengalir,” tuturnya.

Icha menyebutkan bahwa tampil di studio Indosiar memiliki atmosfer berbeda dibandingkan panggung lain. Ia menekankan pentingnya profesionalisme dan kedisiplinan dalam mengikuti jadwal dan teknis yang ketat.

Meski ini pengalaman pertamanya tampil di studio Indosiar, Icha mengaku sudah menaruh impian besar. “Setelah nyanyi rame-rame begini, saya kebayang suatu saat bisa nyanyi solo di panggung besar seperti ini. Semoga ke depannya bisa tercapai,” harapnya.

Dengan penampilannya yang memukau dan antusiasme yang tinggi, Icha menunjukkan bahwa ia siap berkembang lebih jauh di dunia hiburan. “Semoga Indosiar terus berjaya, dan saya bisa terus jadi bagian dari acara-acara besar seperti ini,” pungkasnya. (Agus Oyenk)

Iklan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments