BerandaEkonomiWarkop Agam Karya Wisata, Tongkrongan dengan Sentuhan Marvel

Warkop Agam Karya Wisata, Tongkrongan dengan Sentuhan Marvel

MEDAN, PILAR MERDEKA – Warkop Agam Karya Wisata di Jalan Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor, tempat tongkrongan yang telah menjadi familiar dan populer di kalangan warga setempat dan sekitar Kota Medan.

Dengan suasana yang ceria dan dinding yang dihiasi gambar-gambar superhero Marvel seperti Hulk, Captain America, dan Thor, warkop ini menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung.

“Tak datang maka tak sayang” adalah motto yang terpampang di Warkop Agam Karya Wisata, mengundang para pelanggan untuk datang dan merasakan sendiri suasana warkop yang ramah dan nyaman.

Berada persis di samping Taman Cadika, Warkop Agam Karya Wisata menawarkan suasana yang rileks dan santai dengan arena ruangan terbuka yang cukup luas. Pengunjung dapat menikmati menu makanan dan minuman sambil menikmati udara sore yang segar.

Warkop
Tampilan dari depan Warkop Agam Karya Wisata di Jalan Karya Wisata terlihat tulisan “Tak datang maka tak sayang.” (Foto. Pilar Merdeka/Fajaruddin) 

Warkop Agam Karya Wisata menawarkan berbagai menu spesial, termasuk aneka indomie, nasi goreng, burger, dan kebab. Tak ketinggalan, puding telur dengan variasi “Telur Manja” yang menjadi favorit pengunjung.

Warkop ini juga menawarkan berbagai minuman ringan, seperti teh jahe, teh tarik, milo panas, dan aneka jus. Serta, makanan ringan khas Kota Medan seperti sate kerang dan sate telur puyuh juga tersedia. Harga-harganya juga terbilang masih ekonomis, seperti teh manis panas Rp6000.

Salah seorang pengunjung dari Pasar 9, Desa Tembung, membagikan pengalamannya saat mengunjungi Warkop Agam Karya Wisata. Ia menyebut bahwa warkop ini memiliki tampilan yang unik dan menarik dengan dinding yang dihiasi gambar-gambar superhero.

“Harga di sini ekonomis dan menu tidak jauh berbeda dengan warkop Agam lain, hanya saja tampilannya yang membuat berbeda,” ungkapnya saat berkunjung pada Minggu (21/9).

Bagi warga Kota Medan sekitarnya yang ingin rileks dan santai sambil menikmati sajian menu makanan dan minuman yang komplit, Warkop Agam Karya Wisata adalah pilihan yang tepat.

BACA JUGA  Semangat, Ulet dan Bertanggung Jawab

Dekorasi yang Instagramable, dengan sentuhan Marvel membuatnya menarik bagi pecinta superhero dan kopi. Jadi, tak salah jika Anda berkunjung ke sini! (Fajaruddin Adam Batubara)

Google

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

- Advertisment -

DAERAH